10 Makanan penambah energi terbaik | Anda seorang pekerja keras dan membutuhkan banyak energi untuk beraktivitas? Jika iya hal pertama yang harus anda lakukan adalah mempersiapkan menu sarapan yang sehat dan bisa menyediakan banyak energi. Makanan bisa dikatakan adalah bahan bakar utama tubuh yang membuatnya tetap bisa beraktivitas. Pada dasarnya setiap makanan memiliki fungsi yang hampir sama yaitu memberikan energi dan nutrisi bagi tubuh anda, akan tetapi mungkin beberapa jenis makanan hanya memberikan nutrisi yang lebih sedikit dan lebih banyak zat yang tidak berguna karena setiap makanan pasti ada bagian yang tidak diperlukan oleh tubuh. Untuk itu sangat penting bagi anda dalam memilih makanan yang padat akan nutrisi sehingga anda tidak perlu banyak mengkonsumsinya tapi kebutuhan tubuh anda sudah terpenuhi. Beberapa makanan sehat yang padat nutrisi terebut diantaranya:
10 Makanan Penambah Energi Terbaik
Buah yang satu ini harus anda masukkan ke dalam menu makanan sehat anda karena memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Pisang mengandung berbagai macam vitamin, mineral dan karbohidrat yang dengan cepat bisa diakumulasi sebagai energi oleh tubuh. Para atlet sering mengkonsumsi pisang sebelum mereka terjun ke lapangan untuk mendongkrak stamina mereka, bahkan Dalam sebuah olimpiade seorang atlet lari asal Jamaikan yang bernama Yohan Blake dikabarkan mengkonsumsi sekitar 16 buah pisang perhari untuk menambah tenaganya saat berlari. Silahkan anda baca selengkapnya di 15 manfaat buah pisang dan kandungan nutrisinya
Yogurt
Untuk mendapatkan energi yang melimpah kita membutuhkan makanan yang mengandung tinggi karbohidrat tapi usahakan juga memiliki rendah lemak agar tidak menimbulkan masalah kesehatan seperti melonjkanya berat badan. Yogurt rendah lemak adalah makanan yang cukup ideal dalam menyediakan energi bagia anda karena mengandung tinggi karbohidrat, protein sekaligus rendah lemak.
Jenis kacang-kacangan
Kacang-kacangan merupakan sumber protein yang sangat baik ditambah denga serat, dan nutrisi penting lainnya sehingga membuat anda lebih kenyang dan bertenaga. Satu sendok selai kacang pada roti gandum bisa memberikan energi yang melimpah bagi anda terutama jika anda memiliki aktivitas yang padat.
Coklat hitam
Pada asalnya semua jenis coklat menyediakan tinggi kandungan karbohidrat yang itu merupakan sumber energi tubuh, akan tetapi coklat hitam jauh lebih baik, kenapa? Karena coklat hitam mengandung tinggi antioksidan sekaligus rendah lemak, ingat coklat yang banyak kita temui di pasaran sudah dicampur dengan gula, bahkan mungkin pemanis buatan sehingga membuatnya tidak baik bagi kesehatan. Selain itu Coklat hitam juga menawarkan manfaat yang sangat banyak untuk kesehatan seperti membantu menghilangkan stres, meningkatkan konsentrasi sampai menjaga kesehatan jantung.
Madu
Satu sendok madu setara dengan minuman energi, tapi dibandingkan minuman energi madu tentu jauh lebih baik bukan hanya dalam hal memberikan pasokan energi melainkan dari efek yang ditimbulkan untuk kesehatan. Madu memiliki rendah indeks glikemik, karena mengandung pemanis alami yang bisa dengan mudah diubah oleh tubuh sebagai tenaga.
Buah apel
Apel merupakan makanan camilan yang sempurna bagi anda karena mengandung vitamin, serat dan karbohdirat. Kandungan serat yang tinggi dalam buah apel juga bisa membuat anda menjadi kenyang lebih lama dan memberikan cadangan energi saat anda membutuhkan. Anda juga tidak perlu khawatir mengenai kandungan lemak dalam buah yang satu ini karena buah apel memiliki rendah lemak sehingga tidak akan membuat anda menjadi gemuk.
Telur
Makanan yang satu ini adalah sumber protein melimpah karena telur menyediakan 30% dari kebutuhan protein harian anda. Protein sangat dibutuhkan oleh tubuh dalam pembentukan otot dan menjaga kekuatan tulang. Selain itu kandungan lemak baik dalam telur juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan mencegah stroke.
Buah anggur
Buah manis dengan tampilan menawan ini merupakan salah satu idola banyak orang di dunia karena buah anggur dianggap sebagai simbol kemewahan dan merupakan makanan para raja pada zaman kuno. Ada banyak alasan mengapa buah yang satu ini menjadi begitu istimewa dan alasan yang paling utama adalah manfaat buah anggur bagi kesehatan. Anggur bukan hanya menyediakan energi yang melimpah bagi kita melainkan juga mencegah berbagai macam penyakit berbahaya seperti katarak, jantung sampai kenker.
Sayur-sayuran
Ada banyak sayur-sayuran yang memberikan manfaat bagi kesehatan sekaligus menyediakan sumber energi bagi kita seperti bayam, brokoli, dan wortel. Meskipun sayur bukan menjadi sumber energi utama tapi anda tidak bisa meremahkannya karena sayur adalah sumber terbaik dari vitamin, antioksidan, karbohidrat dan juga mineral, dan yang paling penting sayur-sayuran juga mengandung rendah lemak sehingga sangat cocok dijadikan makanan untuk diet sehat.
Gandum
Makanan padat ini bisa dijadikan sebagai menu sarapan yang sempurna karena mengandung tinggi karbohidrat. Gandum dan kebanyakan biji-bijian adalah makanan sumber energi terbaik yang bisa anda coba sebagai alternatif pengganti nasi.
Belum ada Komentar untuk "10 Makanan Penambah Energi Terbaik"
Posting Komentar
Hari ini adalah hari yang cerah untukmu...